Tren Cloud Computing di Indonesia (Bagian I)

Setidaknya ada lima alasan atau motivasi mengapa perusahaan mengimplementasikan cloud computing. Sharing Vision pada tahun 2012 melakukan survei terhadap 14 responden dari berbagai perusahaan menemukan bahwa cloud computing digunakan oleh perusahaan untuk dapat mempercepat waktu implementasi, dengan persentase sebesar 80%.

Lima Alasan/Motivasi Cloud Computing diterapkan pada perusahaan. (sumber: sharingvision.com)

Persentase yang sama pun didapat pada alasan bahwa implementasi cloud computing dapat mempermudah integrasi. Dan, pengurangan biaya operasi TI menjadi alasan yang sama kuatnya dengan dua variabel sebelumnya. Penghematan investasi untuk server, data centre dan infrastruktur lainnya memiliki persentase 60% dan variabel meningkatkan competitiveness memiliki persentase paling rendah yaitu 40%.

Angka di atas menunjukkan cloud computing diterapkan guna efektifitas dan efisien sebuah perusahaan dalam menyimpan data. Perusahaan harus cerdas dalam memilih layanan cloud computing yang akan dipilih. Sudahkah Anda melakukannya? (An Intermezzo)

Shopping cart0
There are no products in the cart!
Continue shopping
0