Penuhi Kebutuhan Kelas Menengah ke Bawah (Pertumbuhan Pendapatan Android di Cina)

Baru awal tahun, produk Apple berbasis OS iPhone harus menerima kenyataan pahit karena harus kalah dari Android dimana kedua basis produksi perusahaan tersebut berada di Cina.

Logo Android dan Bendera Cina

Menurut firma asal Beijing, Analysys International, pertumbuhan Android memang sangat pesat di Negeri Tirai Bambu ini, tercatat separuh lebih atau sekitar 68,4% market share ponsel cerdas adalah perangkat berbasis OS besutan Google. Angka ini merupakan lompatan besar bagi si ‘Robot Hijau’, sebab tahun lalu jumlah pangsa pasarnya masih sekitar 33,6%.

Salah satu alasan mengapa Android begitu merajai tidak terlepas karena harga iPhone sangat mahal ketimbang perangkat Android. Apalagi vendor lokal seperti Huawei mampu memenuhi kebutuhan kelas menengah ke bawah. (An Intermezzo)

 

Shopping cart0
There are no products in the cart!
Continue shopping
0