Dengan jumlah penduduk 240 juta, penetrasi layanan broadband (Internet kecepatan tinggi) di Indonesia baru mencapai 0,1%. Sebuah angka yang relatif di bawah rata-rata negara tetangga.
Dalam survei yang dikompilasi dari Internet World Stats, ABI Research, dan ITU, tersebut menunjukkan Filipina dengan 98 juta penduduk (penetrasi 1%), Thailand 68 juta penduduk (2,5%), dan Vietnam 89 juta penduduk (3%).
Yang luar biasa adalah Malaysia. Dengan 27 juta penduduk, penetrasi broadband sudah mencapai 5%. Meski terasa kian populer, kita ternyata masih ketinggalan, sehingga kita harus terus bekerja agar terus naik. Sudahkah Anda melakukannya? (An intermezzo)