Jumlah pangsa pasar pengguna sistem operasi Windows Phone melampaui jumlah iOS dari iPhone. Market share Windows Phone di Cina tersebut adalah 7% sedangkan iOS 6%.
“Padahal kami baru saja memulai,” kata Chief Operating Officer Microsoft China, Michel van der Bel dikutip dari TechRadar, (20/5). Ia yakin Windows Phone akan terus menuai kesuksesan di China, dipicu dengan kehadiran handset Nokia Lumia di sana.
Android dari Google masih berkuasa di Cina dengan market share yang sangat sulit dikejar, yaitu 66%. Pada tahun ini, Cina diproyeksi menjadi pasar ponsel cerdas terbesar dunia dengan memperkirakan 137 juta smartphone terjual di negara tersebut. (An Intermezzo)